Global Warming Bisa Bikin Ular Tumbuh Sebesar Bus



Dalam konferensi ScienceWriter 2013 di Gainesville, Jonathan Bloch, paleontolog dari Florida Museum of natural History mengungkapkan bahwa jika emisi karbon terus bertambah dan Bumi makin panas, di masa depan, ular bisa menjelma jadi makhluk raksasa lagi, tumbuh sampai sebesar bus.

Bloch menilik kembali periode yang disebut dengan Paleocene-Eocene Thermal Maximum, sekitar 55 juta tahun lalu. Pada periode itu, Bumi mengalami pemanasan, temperatur global meningkat 6 derajat celsius dalam jangka waktu 200.000 tahun.

Pada masa itu hidup kura-kura spesies Carbonemys cofrinii. Analisis fosil mengungkap, kura-kura itu sangat besar, tengkoraknya mencapai 24 cm dan cangkangnya 172 cm. Selain itu, kura-kura itu juga punya rahang kuat, sanggup memakan buaya.

Pada lima juta tahun setelah punahnya dinosaurus, 60 juta tahun lalu, ada pula ular yang ukurannya sampai sebesar bus, bernama Titanoboa. Berat ular yang pada masa lalu hidup di Amerika Selatan itu mencapai 1,25 ton.

Sementara pada periode itu reptil meraksasa, pada periode pemanasan lain yang terjadi 53 juta tahun lalu, mamalia mengerdil. Hal itu dikatakan oleh paleontolog dari University of Michigan, Philip Gingerich.

"Fakta bahwa itu terjadi dua kali meningkatkan kepercayaan diri kita bahwa kita melihat sebab akibat, bahwa satu respons menarik dari pemanasan global adalah pengerdilan ukuran tubuh jenis mamalia," kata Gingerich seperti dikutip Daily Mail, Selasa (5/11/2013).

Gingerich mengatakan, mengecilnya ukuran tubuh merupakan respons alami mamalia pada peningkatan suhu. Peningkatan suhu menyulitkan mamalia mempertahankan suhu tubuh dan semakin sulit mencari makanan. Efek pemanasan global saat ini bagi mamalia di masa depan sebenarnya bisa ditebak.

Studi mengungkap, pada periode yang disebut Eocene Thermal Maximum 2 (53,7 juta tahun lalu) yang berlangsung selama 80.000 hingga 100.000, kuda mengerdil hingga hanya berukuran sebesar kucing.

Menurut Bloch, jika level karbon dioksida di Bumi terus bertambah, apa yang terjadi di masa lalu bisa terulang. Spesies ular super mungkin akan muncul. Entah apa yang akan terjadi pada manusia.

Bloch akan terus menggali beragam fosil untuk mengetahui bangkitnya spesies mamalia di masa lalu. Menurutnya, pemahaman tentang apa yang terjadi di masa lalu menjadi kunci persiapan menghadapi masa depan.

Bloch, seperti diberitakan NBC News, Selasa, mengungkapkan bahwa Bumi memang akan secara alami punya mekanisme untuk mengurangi karbon dioksida. Namun, akan lebih baik jika manusia juga bisa berperan.

Menurut Bloch, bila manusia mampu berperan, maka yang pasti manusia takkan merugi akibat pemanasan global. Peristiwa yang terjadi pada pemanasan global di masa lalu akan menjadi semacam panduan bagi manusia.


www.ceaster.com Ceaster Corp